BADUNG – Hingga saat ini, tempat isolasi terpusat (isoter) di wilayah Kuta Selatan (Kutsel) masih nihil. Infinity8 yang sempat dilirik ternyata batal dipergunakan karena alasan masih ada tamu reguler hingga akhirnya diputuskan menggunakan hotel Urban HITZ di Kecamatan Kuta.
“Bagi kami di wilayah Kutsel, tempat isoter sangat diperlukan guna mengakomodir para OTG di wilayah Kutsel agar segera mendapat tempat karantina terpusat,” kata tokoh masyarakat Jimbaran, Kuta Selatan, Made Subagiada, Senin 23 Agustus 2021.
Menurutnya, menempatkan para OTG secara terpusat sangat penting. “Dengan menjalani karantina secara terpusat, maka pengawasan kondisi kesehatan diri bisa lebih maksimal,” ungkapnya.
Kak Dangin–sapaan Made Subagiada, menegaskan di wilayahnya banyak terdapat akomodasi wisata yang memungkinkan untuk dimanfaatkan sebagai tempat isoter. Terlebih, di tengah lesunya kunjungan wisatawan. Tentunya, hal tersebut harus dibarengi dengan upaya-upaya pendekatan, serta peninjauan kembali terhadap kelayakan tempat. “Mari kita bergerak bersama sesuai kemampuan masing-masing. Karena di samping kedisiplinan, kegotong-royongan merupakan salah satu kunci lain dari suksesnya kita dalam melalui cobaan berat ini,” tandasnya. (adi)