DenpasarHeadlineHukumTerkini

TERUNGKAP, Modus Peredaran Narkoba dari Cor-coran Semen sampai Biskuit Ganja Sintetis

DENPASAR – Peredaran narkoba di tengah pandemi Covid-19 tetap masif.  Selama periode 1 September – 14 Oktober 2020, Satuan Reserse Narkoba Polresta Denpasar mengungkap 32 kasus dengan 37 orang tersangka yang beberapa diantaranya menggunakan modus baru.

Dalam rilis depan ruang tahanan Polresta Denpasar, Kamis (15/10), Kapolresta Denpasar Kombes Jansen Avitus Panjaitan membeberkan salah satu pengungkapan barang bukti 30 paket sabu seberat 29,31 gram dan 109 butir ekstasi dikemas dalam 3 paket. “Kasus ini cukup menonjol dibandingkan yang lain karena modus peredarannya menggunakan cor-coran semen untuk mengelabui polisi,”ujar Jansen Avitus Panjaitan sembari memperlihatkan barang bukti narkoba beserta 25 cor-coran semen.

Barang bukti itu disita dari Aringga (26) yang ditangkap, Rabu (7/10/2020) sekira pukul 15.00 Wita di Jalan Buana Listrik, Denpasar Barat.  Barang bukti ditemukan polisi dalam penggeledahan di kamar  kos tersangka di Jalan Raya Kayu Tulang, Kuta Utara, Badung. “Dia melempar paket narkoba yang telah di cor semen di tempat yang sudah dijanjikan dengan pembeli. Tersangka merupakan kurir atas perintah seseorang bernama Wahyu dengan upah Rp 50 ribu,”ungkapnya didanmpingi Kasat Reserse Narkoba AKP Mikael Hutabarat.

BACA JUGA:   Peringati Hari Kesadaran Nasional, Kapolres Buleleng Bagi Reward Personil Berprestasi

Tak hanya Aringga. Kapolresta juga memperlihatkan tersangka Defranson (24). Pemuda yang ditangkap di kosnya di Jalan Raya Sesetan, Denpasar Selatan, Minggu (4/10), menyimpan biskuit yang dari hasil pemeriksaan labfor mengandung sediaan narkotika.  “Jadi dibuat seolah-olah biskuit padahal ini mengandung ganja sintetis. Tersangka membelinya lewat online,”bebernya.

Sedangkan tersangka lainnya, Juandri (27) dan Sanni (33) yang diringkusdi Jalan Diponegoro, Pedungan Denpasar, Rabu (23/9) sekira pukul 13.00 Wita dengan barang bukti  sabu seberat 1,53 gram. “Tersangka ini mengedarkan narkoba  dengan berpura-pura sebagai  driver gojek,”tegasnya. (bar)

Back to top button