
DENPASAR – Gubernur Bali Wayan Koster secara resmi melepas Road to Penerapan Tatanan Kehidupan Bali Era Baru yang diawali dengan pelepasan pawai monil klasik, Kamis (09/7/2020). Pawai keliling menuju sejumlah obyek wisata Gianyar, Klungkung, Karangasem, Tabanan dan Kuta dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Bali Cokorda Artha Ardhana Sukawati dengan mengendarai mobil VW Kodok berwarna hitam dan langsung nyetir sendiri dan diikuti mobil-mobil kuno di belakangnya beriringan. Hadir dalam pelepasan kemarin Waka Polda Bali, Wakil Ketua DPRD Bali Cok Asmara Putra , Sekda Dewa Made Indra dan pimpinan daeeah di Bali.
Sebelum resmi dilepas Gubernur Wayan Koster mengatakan, sesuai pertemuan para pimpinan daerah di Bali telah sepakat melakukan aktivitas tatanan kehidupan Bali Era Baru melalui pola pembangunan semesta berencana menuju Bali era baru. Dimulainya aktivitas masyarakat ini hanya diawali untuk masyarakat lokal Bali bertepatan dengan Kamis wuku Shinta. “Ini hari baik kita berharap tahapan kehidupan bali era baru berjalan baik lancar dan mendapat dukungan semua pihak, ” ujarnya.

Dalam penerapan tatanan kehidupan Bali era baru ini agar protokol kesehatan era baru berjalan dengan sebaik-baiknya. Gubernur Koster mendukung penuh kegiatan road to penerapan tatan kehidupan Bali era baru ini yang diprakarsai oleh pimpinan BI dan bank negara lainnya yanh ada di Bali, disuport dan dipimpin Wagub untuk menspsialisasikan protokol tatanan kehidupan Bali era baru sesuai protokol kesehatan, “katanya
Sementara apabila ini berjalan bagus dan lancar tahapan kedua yang dirancang pada 31 Juli dibuka disektor pariwisata nusantara. ” Kalau lancar kita lanjutkan pada 11 September wisatawan mancanegara. Semua tahapan akan dievaluasi, “pungkasnya. (arn)