foto: Konsul-Jenderal Australia di Bali, Jo Stevens membuka lokakarya mengenai Pengecekan Fakta dan Analisis Kritis dalam Konteks Regional.
DENPASAR – Konsul-Jenderal Australia di Bali, Jo Stevens membuka lokakarya mengenai Pengecekan Fakta dan Analisis Kritis dalam Konteks Regional untuk perwakilan media lokal dari Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Nusa Tenggara Timur (NTT), yang digelar pada Jumat (24/5/2024) di Denpasar.
Lokakarya tersebut dipandu dan diselenggarakan oleh Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Denpasar dan didukung oleh Konsulat-Jenderal Australia di Bali, menghadirkan pembicara dari Indonesia dan Australia yang berbagi pandangan independen dan pengalaman mereka kepada para peserta.
Dalam sambutannya, Jo Stevens mengatakan Australia mendukung pengembangan sektor media yang kuat, profesional, dan berkelanjutan di negara-negara mitra, termasuk di Indonesia dan di seluruh Indo-Pasifik. “Sektor media berita yang mumpuni dapat membantu meningkatkan kepercayaan publik dan mencegah mis- dan dis-informasi, terutama yang terjadi di wilayah regional dan terpencil. Pemberitaan yang berkualitas sangat penting untuk memastikan setiap orang memiliki akses terhadap informasi yang dapat dipercaya,” jelasnya.
Tahun ini menandai peringatan 75 tahun hubungan diplomatik antara Australia dan Indonesia. Konsul-Jenderal Stevens mengatakan bahwa peringatan itu bukan sekadar tonggak sejarah dalam hubungan diplomatik Indonesia-Australia.
Lebih dari itu, Stevens menyampaikan momentum itu sebagai waktu bagi seluruh warga Australia dan Indonesia untuk berkumpul dan merefleksikan hubungan bersama seraya merayakan hubungan kemitraan. “Lokakarya ini menyoroti hubungan erat antara kedua negara kita,” tutupnya.
Lokakarya yang diikuti jurnalis dari Bali, NTB dan NTT ini makin seru dengan hadirnya pembicara jurnalis asal Australia Mark Bowling dan Hanna Fauzie yang berbagi pengalamannya untuk melakukan peliputan yang baik. Sehingga di era digital saat ini, jurnalis tetap menjadi acuan pembaca untuk mendapatkan informasi yang akurat. (dha)