BULELENG – Mewakili Pj. Gubernur Bali, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Sekda Provinsi Bali, I Dewa Gede Mahendra Putra membuka kegiatan SMK Festival 2024 Region Buleleng.
Selain mengapresiasi sebagai wahana Ekspo Produk Teaching Siswa SMK, pada kegiatan bertajuk ‘Merdeka Berkarya Vokasi Berjaya’ juga disampaikan komitmen pemerintah dalam memfasilitasi dan mendorong pembangunan sekaligus pengembangan kreatifitas Generasi Z melalui SMK BLUD.
“Pemerintah sebagai fasilitator mendorong SMK BLUD untuk melakukan kegiatan pendidikan yang mampu membangkitkan talenta siswa antara lain melalui SMK Festival,” ungkap Mahendra Putra usai membuka kegiatan SMK Festival tahun 2024 di Aula SMK Negeri 3 Singaraja, Senin (29/1/2024).
Didampingi Nyoman Nilon selaku Kepala SMK Negeri 3 Singaraja, mantan Kepala Dinas Sosial Provinsi Bali ini berharap melalui SMK Festival 2024 yang digelar 29-31 Januari 2024, siswa SMK se-Kabupaten Buleleng tidak hanya bisa memamerkan produk kreatifnya pada ajang Expo Produk Teaching Factory Siswa SMK, tapi juga menampilkan karya kreatifnya pada Pentas Seni dan Hiburan serta Bazzar Kuliner.
“Melalui kegiatan yang dihadiri berbagai perusahaan, kita juga mendorong kolaborasi dan sinergitas sektor usaha bersama SMK BLUD dalam membangun dan mengembangkan talenta Gen Z dalam menyongsong Bonus Demografi Indonesia menuju Indonesia Emas tahun 2045,” tandasnya.
Mahendra menegaskan, pemerintah mendorong pemenuhan regulasi dan pemasaran produk kreatif siswa SMK melalui sinergitas bersama UMKM Naik Kelas.
Senada dengan Asisiten Pemerintahan dan Kesra Setda Pemprov Bali,Nyoman Nilon selaku Kepala SMK Negeri 3 Singaraja mengungkapkan upaya membangun dan mengembangkan produk talenta siswa SMK tak hanya dilakukan melalui sinergitas bersama SMK se-Kabupaten Buleleng, tapi juga pemerintah dan sektor usaha.
“Melalui pembelajaran teaching factory, kita memberikan kesempatan kepada siswa untuk membangun dan mengembangkan talenta yang dimiliki untuk menghasilkan produk kreatif yang bermanfaat bagi dirinya dan masyarakat luas,” jelasnya.
Ada 3 produk kreatif yang ditampilkan pada SMK Festival 2024, yakni Kripik Gedebong siswa SMK Negeri 2 Seririt, Juice Umbi dan Tuak siswa SMK Negeri Tejakula dan Absen Elektronik siswa SMK Negeri 3 Singaraja.
“Selain tampil pada lomba tingkat Provinsi Bali, produk ini kita harapkan dapat dipasarkan, atau dimanfaatkan seperti Absen Elektronik yang terkoneksi dengan orang tua, untuk mengetahui anaknya sudah ada di sekolah maupun pulang dari sekolah,” pungkasnya. (kar/jon)