BANGLI – Personel Kodim 1626 Bangli bersama masyarakat Desa Pengotan, Bangli, mengebut pembangunan fisik Pra TMMD ke-112, Minggu 12 September 2021, berupa senderan sepanjang 500 meter dan 12 unit MCK (Mandi,Cuci,Kakus).
“Progres kegiatan sasaran fisik TMMD ke-112 rata-rata telah mencapai 75 persen,”ujar Dandim 1626 Bangli Letkol Inf. I Gde Putu Suwardana.
Pencapaian itu, Letkol Suwardana, tidak terlepas dari kekompakan antara personel Satgas bersama masyarakat dan tentunya semakin memperkokoh Kemanunggalan TNI-Rakyat yang merupakan esensi dari TMMD. “Kami akan terus mengejar capaian progress hingga tuntas 100 persen,”ungkapnya.
Pengerjaan senderan dilaksanakan dengan tujuan badan jalan tidak tergerus air pada musim hujan. “Dengan adanya akses jalan permanen, diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat yang sebagian besar bekerja sebagai petani dan menggeluti sektor perternakan,”ujarnya.
Sementara, untuk pembuatan MCK berlokasi di Banjar Yoh, Desa Pengotan memiliki ukuran 3 meter x 1,5 meter, tinggi 2,5 meter memiliki dua pintu. Pengecatan sudah mencapai 75 persen. Kemudian, MCK di Banjar Besenge juga direhab dan memiliki ukuran sama. “Pembangunan sejumlah MCK diharapkan bisa meningkatkan kebersihan masyarakat setempat,”kata Dandim.(dus)