BULELENG – Kapolres Buleleng AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi bersama Dandim 1609/Buleleng, Kepala Jasa Raharja Perwakilan Singaraja dan Owner PO Bus Adi Jaya lepas Rombongan Mudik Presisi Polres Buleleng tahun 2024.
Selain senantiasa bersyukur dan menjaga kesehatan, kepada 60 peserta ‘Mudik Presisi’ serangkaian peringatan Hari Suci Idul Fitri 1445 Hijriah juga diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi mewujudkan mudik Lebaran Aman Ceria Penuh Makna.
“Mudik Presisi Polres Buleleng merupakan tradisi yang diharapkan dapat menjadi budaya kita bersama dalam mempererat silaturahmi Polri dan masyarakat dengan memberikan pelayanan terbaik,” tandas Kapolres Buleleng AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi pada acara pelelapasan peserta ‘Mudik Presisi Polres Buleleng’ di depan Pura Jagatnatha Singaraja, Jumat (5/4/2024).
Kapolres Widwan juga berharap 60 pemudik yang diantar menggunakan 2 unit Bus Adi Jaya Nopol DK 7019 UU dan DK 7220 VT dapat menikmati layanan Presisi Polres Buleleng dengan aman dan nyaman sampai tujuan Terminal Bungurasih Surabaya.
“Sampaikan salam hormat kami kepada keluarga, semoga sehat dan selamat sampai tujuan sehingga silaturhami di Hari Idul Fitri 1445 Hijriah bersama keluarga dapat lebih bermakna,” tandasnya.
Kepada seluruh sopir, pengemudi kendaraan mudik lebaran juga diajak sekaligus diimbau agar senantiasa menjaga kesehatan serta mentaati aturan beralulintas sehingga dapat melayani, berbuat amal bagi penumpang untuk bisa sampai tujuan dengan aman sampai tujuan.
“Sopir angkutan umum merupakan profesi mulia, wahana ibadah mengantarkan penumpang hingga sampai tujuan dengan aman, nyaman dan selamat. Semoga, amal ibadah yang kita lakukan menjadi berkah bagi sesama di Bulan Suci Ramadhan menuju Hari Suci Idul Fitri 1445 yang bahagia,” pungkasnya. (kar/jon)