GIANYAR – Ubud tak melulu jadi incaran investor dan wisatawan, tapi juga para gelandangan pengemis alias gepeng. Mereka tak pernah jera meski sering ditertibkan Satpol PP.
Kepala Dinas Satpol PP Gianyar I Made Watha mengatakan, gepeng yang diamankan merupakan wajah lama asal Muntigunung, Karangasem. Beberapa di antaranya masih anak-anak dan tidur di emperan toko.
“Beberapa hari lalu kami amankan 26 gepeng. Mereka diamankan pagi-pagi di kawasan Kota Gianyar, Kecamatan Ubud, Blahbatuh dan kecamatan lainnya. Mereka diserahkan ke Dinas Sosial untuk dibina dan dipulangkan ke daerah asal,” ujar I Made Watha, Minggu (167/2023).
Tak hanya gepeng, Satpol PP juga mengaamnkan bule mengalami gangguan kejiwaan (ODGJ) berinisial Gr (26) di depan Pasar Bedulu, Blahbatuh, Sabtu (15/7/2023).
“Bule asal Irlandia yang ngoceh di depan Pasar Bedulu. Pengamanan ini berdasarkan laporan dari Perbekel Bedulu,” ujar Watha.
Bule perempuan itu kerap berkeliaran di jalan. Mengindari hal-hal yang tak diinginkan, Gr dibawa ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Bali di Kabupaten Bangli.
“Saat dimintai data-datanya, yang bersangkutan tidak bawa apa-apa, termasuk paspor. Dia sudah pernah berobat dan rawat inap di RSJ Bangli,”ucapnya. (jay)