MANGUPURA – Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta bersama Ketua TP. PKK Nyonya Seniasih Giri Prasta menghadiri acara Pasamuan Agung Sekaa Truna se-Kabupaten Badung, bertempat di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Minggu (18/12/2022).
Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD Badung yang diwakili Luh Gede Rara Hita Sukma Dewi, Dandim 1611 Badung Kolonel Inf. Dody Triyo HAdi, Kepala Dinas Kebudayaan I Gede Eka Sudarwitha, Kepala OPD di lingkup Pemkab Badung, Bendesa Madya, Bendesa Alitan, MDA, Manggala Listibya, Camat se-Badung, Manggala Pasikian Yowana serta Perwakilan Sekaa Teruna se-Badung.
Dalam sambutannya Bupati Giri Prasta menyampaikan apresiasi dan terimakasih karena Sekaa Teruna/Yowana se-Kabupaten Badung sudah hadir bertalian dengan acara pasamuan agung Sekaa Teruna se-Badung yang dilaksanakan di Gedung Balai Budaya.
“Dengan terlaksananya acara pesamuan ini, membuktikan kita melakukan komunikasi dan sinergi antara Pemerintah dengan Sekaa Teruna sudah terjalin dengan baik,” ucapnya.
Bupati Giri Prasta berharap ke depan Gedung Balai Budaya ini adalah milik semua Sekaa Teruna di Badung, agar bisa menampilkan dan mengeksplorasi kreativitas untuk di kolaborasikan dengan seniman Badung, buat event-event nasional dan internasional sehingga akan dapat menghasilkan sesuatu dari tempat ini terutama untuk mengajegkan adat, agama, tradisi dan budaya.
“Kita harus mulai berbenah di Kabupaten Badung ini salah satunya melalui Sekaa Teruna karena generasi muda merupakan agen perubahan sudah barang tentu harus melakukan perubahan yang lebih baik dari sekarang. Terkait kebutuhan sekaa truna UMKM, Gong, Pakaian, Tenda dan segala kebutuhan lainnya Pemkab Badung siap membantu. Untuk itu diharapkan Sekaa Teruna se-Badung untuk menyatukan pola pikir untuk ikut membangun Badung agar lebih baik lagi, seperti pepatah mengatakan bila kita bersatu setengah perjuangan berhasil dan jika tidak bersatu maka setengah perjuangan gagal,” pesan Giri Prasta. Dalam kesempatan tersebut Bupati Nyoman Giri Prasta menyerahkan penghargaan kepada para perwakilan yowana. (litt)