JEMBRANA – Tim Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD, Jembrana Kamis (23/2) turun melakukan penanganan terhadap gorong-gorong tersumbat sampah kayu di wilayah Banjar Sumbersari Desa Melaya.
Akibat tersumbat gorong gorong dari sampah kiriman saat terjadi hujan deras pada Rabu (22/2/2023) malam, membuat saluran air meluap ke rumah warga.
Laju air tertahan di gorong gorong berukuran 50 cm panjang 3 meter di atas Jalan Raya Gilimanuk. Luapan banjir merendam 3 rumah warga di banjar tersebut, hingga naik ke jalan raya Gilimanuk.
Petugas dari Tim Pencegahan BPBD Kamis (23/2/2023) turun membersihkan tutupan sampah kayu, namun karena tebalnya tumpukan sampah bercampur kayu, bahkan kayu berukuran besar nyangkut di dalam gorong gorong. “Pembersihan hanya bisa dilakukan pada sampah ukuran kecil, nantinya dilanjutkan pengerukan sedimen di saluran got, menggunakan alat berat,” terang Kalaksa BPBD Putu Agus Artana Putra.
“Karena sumbatan sulit dibersihkan meski air sudah surut, nantinya kita carikan alat berat untuk pembersihannya, agar kejadian banjir tak terulang lagi,” katanya. (ara,dha)