Umum

Peluncuran 7 Uang Rupiah Baru 2022, Begini Cara Mendapatkannya di Bali

DENPASAR – Bank Indonesia meluncurkan tujuh uang pecahan uang kertas baru bertepatan dengan HUT ke -77 Republik Indonesia.
Di Bali, peluncurannya diawali melalui pemberian Token of Apreciation kepada Gubernur Bali Wayan Koster di Gedung Gajah Jayasabha.

Uang kertas Tahun Emisi 2022 itu terdiri dari pecahan Rp 100.000, Rp 50.000, Rp 20.000, Rp 10.000, Rp 5.000, Rp 2.000, dan Rp 1.000. Bagaimana mendapatkannya ?

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali Trisno Nugroho mangatakan, pendistribusian penukaran uang kertas baru melalui perbankan.

“Masyarakat mulai besok (Jumat ) bisa menukarkan uang baru ini melalui bank -bank yang akan kita bagikan secara bertahap,” kata Trisno, Kamis (18/8/2022).

Ia menyebut stok uang baru khususnya di Bali Rp 1 triliun sampai Rp 2 triliun. Sedangkan untuk uang lama sepanjang belum ada pencabutan masih tetap berlaku. (sur)

Back to top button