TABANAN – Dalam debat kedua pasangan calon Bupati dan wakil bupati Tabanan yang digelar KPU tabanan, Rabu (13/11/2024) malam mengusung tema pelayanan publik yang berintegritas. Salah satunya di bidang kesehatan terutama penanganan stunting serta peningkatan pelayanan bagi kesehatan masyarakat.
Pada kesempatan tersebut pasangan I Komang Gede Sanjaya dan I made Dirga memaparkan berbagai program unggulan dalam upaya menangani stunting serta persoalan kesehatan di masyarakat. Salah satu program yang bahkan mendapat penghargaan nasional dalam upaya penurunan stunting di Taban yakni Semara Ratih.
Lewat program semara ratih ini, Sanjaya sebagai bupati dan I Made Dirga selaku ketua DPRD telah sukses membuat program untuk penanganan stunting di Tabanan termasuk mencegah terjadinya pergaulan bebas. Lewat program semara ratih, sebelum menikah, bakal pasangan pengantin diberikan konseling termasuk pengecekan kesehatan mereka.
Dengan konseling ini, ketika sudah menikah, mengetahui apa yang harus dilakukan termasuk ketika hamil sampai melahirkan anak yang sehat. Begitupun dalam pertumbuhan balita mendapat penangan yang baik dari kedua orang tuanya sehingga mencegah terjadinya stunting dengan rutin mengikuti program posyandu.
Dengan program ini , Pemerintah Tabanan mampu menurunkan angka stunting dari sekitar 16 persen sebelumnya menjadi 6 persen terendah di Bali, sehingga Tabanan mendapatkan penghargaan dari pemerintah pusat.
Program lain yang juga dipaparkan dalam upaya peningkatan kesehatan masyarakat yang berujung pada peningkatan kesejahteraan masyarakat yakni dengan program Bungan Desa (Bupati Ngantor di desa). program Bungan Desa ini telah digelara puluhan kali menyasar desa-desa yang ada di Tabanan.
Bupati Tabanan bersama jajaran turun langsung ke desa untuk mengetahui kondisi masyarakat termasuk dalam hal kesehatan. Begitupun juga melihat potensi perekonomian yang bisa diangkat dan menjadi unggulan di desa bersangkutan.
Lewat program ini, Bupati bisa melihat potret desa dan masyarakat termasuk penanganan kesehatan dengan pelayanan yang diberikan. Program ini yang merupakan bagian dari visi misi Pasangan Sandi yakni Nangun Sat Kertih Loka Bali melalui pembangunan semesta berencana yang diyakini akan mampu menjawab persoalan masyarakat Tabanan. (*/jon)