Petugas gabungan, mengevakuasi dua remaja terseret banjir saat bermain di objek wisata alam Sungai Gelar Desa Batuagung, Jembrana
JEMBRANA-Sempat dikabarkan hilang Senin (30/9/2024), dua pengunjung objek wisata Sungai Gelar, wilayah Banjar Palungan Batu, Desa Batuagung, Jembrana, ditemukan sudah meninggal dunia, Selasa (1/10/2024)
Dua remaja inisial DH (14) dan RF (15) keduanya asal Desa Pengambengan diketahui hilang dari sepeda motornya terparkir disisi utara objek wisata.
Kabar dua remaja itu hilang cepat meluas, warga sekitar lokasi secara spontan turun melakukan pencarian.
Tim gabungan Basarnas , BPBD, Tagana, aparat Polsek, aparat Polres Jembrana, yang mendapat laporan juga terjun kelokasi, mencari keberadaan dua remaja tersebut.
Meski malam hari ditambah hujan deras upaya pencarian terus berlanjut hingga dini hari.
petugas dan aparat bersama warga melakukan penyisiran sepanjang pingiran sungai.
Diduga kedua remaja itu terseret banjir saat mandi. Sekitar pukul 00.20 wita dini hari, DH pertama kali ditemukan dengan posisi tersangkut pada ranting kayu.
Berikutnya RF ditemukan cukup jauh dari lokasi penemuan DH persisnya di celah batu besar.
Koordinator Pos Pencarian dan Pertolongan Jembrana Dewa Putu Hendri Gunawan, menyatakan dua warga yang sempat dikabarkan hanyut berhasil ditemukan.
“keduanya ditemukan di dua titik lokasi berbeda, sekitar 3 kilometer dari jembatan merah. Kondisi keduanya meninggal,”jelas Dewa Hendri diTKP Senin (1/10/2024). (ara,yan)