TABANAN – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan menerima kunjungan kerja Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Bali, Pramella Y. Pasaribu.
Kunjungan kerja ini merupakan yang perdana dilaksanakan Kakanwil ke Lapas Tabanan semenjak melanjutkan tongkat estafet sebagai pimpinan pada Kanwil Kemenkumham Bali, Kamis (25/4/2024).
Pada kesempatan ini, Kakanwil disambut oleh Pelaksana Harian Kepala Lapas (Kalapas), Made Sukanada beserta jajaran karena Kalapas, Muhamad Kameily masih melaksanakan cuti.
“Terima kasih kepada Ibu Kakanwil beserta jajaran yang sudah menyempatkan waktu untuk hadir ke Lapas Tabanan. Dengan kunjungan ini kami berharap ibu dapat memberikan semangat dan motivasi bagi kami tentang hal-hal yang harus kami benahi,” ujarnya.
Dalam kunjungannya, Pramella juga ditemani oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Putu Murdiana, Kepala Divisi Adminitrasi, Mamur Saputra serta Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Alexander Palti. Pramella melakukan pengecekan sarana dan prasarana (sarpras ) yang ada di Lapas Tabanan mulai dari Dapur Lapas hingga Ruang Bimbingan Kerja.
Setelah berkeliling, Kakanwil mengatakan bahwa sarpras yang ada di Lapas Tabanan sudah cukup memadai untuk memberikan pelayanan maupun pembinaan bagi pengguna layanan dan juga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).
“Dari yang saya lihat, sarpras yang ada disini sudah cukup bagus namun masih terdapat beberapa hal yang harus dibenahi. Hal tersebut tentunya untuk mematikan Lapas Tabanan dapat memberikan pelayanan dan pembinaan terbaik bagi masyarakat dan juga WBP,” ucap Pramella.
Diakhir kunjungannya, Pramella juga berpesan tentang pentingnya peningkatan kolaborasi antara stake holder terkait di wilayah kerja Kabupaten Tabanan dengan Lapas Tabanan. Hal tersebut bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan efektivitas pelayanan public di bidang Pemasyarakatan.(jon)