BADUNG – Warga Filipina berinisial JPMP (33) yang mengamuk diduga depresi saat tiba di Bandara Internasiona I Gusti Ngurah Rai dibawa petugas Satpol PP Badung ke RSUP Prof. Ngoerah Denpasar, Kamis (7/12/2023).
Kasat Reskrim Polres Kawasan Bandara Ngurah Rai Iptu Rionson Ritonga mengatakan, JPMP diamankan oleh petugas Avsec karena bikin gaduh. Ia teriak dan melakukan pengerusakan di terminal kedatangan international, Kamis (7/12/2023) pukul 03.00 WITA.
“Anggota SPKT awalnya mendapat laporan dari petugas Avsec terkait adanya WNA yang melakukan kegaduhan di terminal kedatangan international selanjutnya anggota piket bergegas menuju TKP,”ucap Rionson Ritonga, mewakili Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai AKBP Ida Ayu Wikarniti.
Setibanya di terminal kedatangan international, anggota mendapatkan informasi pelaku kabur ke arah utara menuju parkiran. Poliis bersama petugas Avsec melakukan pengejaran dan WNA tersebut berhasil diamankan.
“WNA ini tidak bisa diajak berkomunikasi dengan baik, setiap diajak bicara selalu marah-marah dan begitu seterusnya,”ungkapnya.
Pihaknya menghubungi perwakilan konsulat termasuk berkoordinasi dengan Petugas Sat Pol PP BKO Kuta. Pelaku akhirnya dibawa ke RS. Prof Ngoerah.
“Kami masih menunggu hasil pemeriksaan medis untuk memastikan penyebab WNA itu mengamuk,” tandasnya.