KLUNGKUNG- Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf. Suhendar Suryaningrat mengunjungi Panti Asuhan Kristen 400 Baith-El Klungkung, Rabu (19/1/2022).
Kedatangan Dandim didampingi Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXlll Koorcab Rem 163 PD lX Udayana, Nyonya Indri Dearti P beserta pengurus, Kasdim, perwira staf Kodim dalam rangka menyerahkan bantuan dari Pangdam IX Udayana.
Bantuan berupa, mesin cuci, 15 kasur, dan sarana MCK (mandi, cuci kakus) seperti pintu dan kusen kamar mandi. Juga rehab bangunan yang rusak.
“Semoga bantuan dari bapak Pangdam dapat bermanfaat. Semoga semuanya diberikan kesehatan,” tandas Letkol Inf. Suhendar Suryaningrat.
Ada yang menarik dari pernyataan Suhendar, ia mendorong anak panti asuhan bisa masuk Tentara Nasional Indonesia (TNI).
“Kami di TNI ada program masuk tentara lewat lintas agama. Semoga anak-anak di sini bisa berprestasi,” ujar perwira menengah ini.
Suhendar juga menyatakan membantu sesama harus dilandasi niat tulus. Sebab, kata dia doa anak panti bisa tembus sampai ke langit.
Penanggung jawab Panti Asuhan LKSA Kristen 400 Baith-El Klungkung Wayan Antara Onesimus sangat antusias terhadap program pendaftaran TNI melalui bintara santri dan lintas agama.
Ia pun ingin ada anak panti bisa lolos dalam rekrutmen calon anggota TNI. Sebab, kata Onesimus, pernah ada anak yatim
lolos pendaftaran TNI-AU.
“Sekarang sudah (pangkat) marskal muda. Mudah-mudahan nanti ada lagi anak-anak yang berminat masuk TNI,” kata Onesinus.
Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Pangdam IX Udayana. “Juga kepada bapak Dandim, saya ucapkan terima kasih atas perhatiannya,” katanya. (yan)