GIANYAR – Bupati Gianyar Made Mahayastra menyiapkan bantuan berupa stimulus kepada pedagang Pasar Blahbatuh yang mengalami musibah kebakaran, Selasa 15 Juni 2021.
Mahayastra mengatakan, nilai stimulus yang diberikan nilainya berbeda. “Bantuan untuk pedagang menempati ruko dirancang sekitar Rp 3 juta, kios Rp 2 juta, los Rp 1 juta dan pedagang di plataran Rp 750 ribu karena barang yang terbakar sedikit,”kata Mahayastra yang ditemui seusai rapat bersama Sekda, Disperindag, Dinas terkait, dan bendesa adat Blahabtuh, di Ruang Kantor Bupati Gianyar, Rabu 16 JUni 2021.
Dana stimulus itu dianggarkan dari bencana tak terduga sekitar Rp 5 miliar dan diharapkan dapat meringankan beban para pedagang sembari menunggu tempat relokasi yang rencananya di belakang Pasar Yadnya seluas 25 are yang tanahnya milik desa adat.
Di sela-sela rapat, Mahayastra mengaku sudah menghubungi sekaligus melaporkan terkait kebakaran Pasar Blahbatuh ke Gubernur Bali Wayan Koster. “Pak Gubernur manyampaikan turut prihatin dengan musibah ini dan beliau sedang menggelar rapat dengan Sekda. Mudah-mudahan ada bantuan dari Pak Gubernur kepada para pedagang,”ujarnya.
Sementara, terkait penyebab kebakaran dan jumlah kerugian, pihaknya belum menerima laporan. (jay)