DENPASAR – Pengkab POBSI Buleleng akhirnya membalas surat permohonan mutasi yang diajukan salah satu atlet biliar putrinya, Dhitya Octora untuk pindah ke Badung dengan dasar pekerjaan dan keluarganya ada di Badung.
“Benar, saya sudah menerima surat balasan permohonan mutasi dari POBSI Buleleng dalam bentuk tembusan karena surat POBSI Buleleng tersebut ditujukan kepada KONI Buleleng tertanggal 22 Juni 2020 dan ditandatangani Ketua Pengkab POBSI Buleleng pak Ketut Suparta Wijaya,” ujar Tya sapaan Dhitya Octora ketika dihubungi Kamis (02/7/2020).
Dalam surat tersebut lanjutnya, disebutkan jika POBSI Buleleng tidak keberatan dirinya pindah ke Badung karena dasar perpindahan sesuai dengan persyaratan administrasi yang telah diajukannya. “Kami berterima kasih kepada POBSI Buleleng yang telah melancarkan surat permohonan mutasi yang saya ajukan dan saya juga berterima kasih dengan pembinaan yang dilakukan POBSI Buleleng sehingga saya juga bisa berprestasi bagi Bali umumnya dan Buleleng pada khususnya,” tegas atlet biliar yang kini menghuni Pelatda Bali sebagai atlet PON Bali.
Dengan surat tersebut, kini Tya hanya menunggu kelanjutan surat permohonan rekomendasi mutasi dari POBSI Buleleng ke KONI Buleleng. Besar harapannya surat permohonan dari POBSI Buleleng tersebut bisa ditanggapi KONI Buleleng dengan dikeluarkannya Surat Keterangan Mutasi dari KONI Buleleng. “Saya berharap KONI Buleleng juga setuju dan merestui saya mutasi ke Badung sesuai dengan surat POBSI Buleleng karena POBSI Buleleng sendiri sudah meyakini jika dasar dari saya mutasi sudah sesuai dengan persyaratan yang saya ajukan,” imbuh Tya.
Tya juga optimis, KONI Buleleng nantinya akan bijaksana dalam menanggapi apa yang diharapkannya itu. “KONI Buleleng selama ini pengurusnya baik dan bijak serta perhatian kepada para atletnya,” tutupnya Tya. (ari)