KLUNGKUNG- Jajaran Polsek Banjarangkan dibawah pimpinan Kapolsek AKP I Wayan Sujana bersama tim terpadu, ramai-ramai turun melakukan desinfeksi, menyemprotkan cairan disinfektan pada sejumlah kandang sapi milik warga di Desa Tohpati, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Bali, Jumat (8/7/2022).
Langkah ini merupakan upaya antisipasi penyebaran wabah penyakit mulut dan kuku (PMK).
“Kegiatan kali ini kita melakukan pencegahan melalui penyemprotan hewan ternak dengan cairan disinfektan sebagi langkah antisipasi agar ternak sapi milik warga tidak tertular,” ungkap Kapolsek Banjarangkan AKP I Wayan Sujana.
Kapolsek mengungkapkan penyemprotan desinfektan ini bertujuan untuk membunuh virus di kandang agar kandang tetap steril.
“Kita juga melakukan imbauan kepada warga yang memiliki ternak sapi maupun kambing agar tetap menjaga kebersihan kandang, serta segera melaporkan apabila ada indikasi sakit pada hewan ternak agar kita dapat melakukan penanganan,” jelasnya.
Kapolsek juga menyerahkan bantuan hand sprayer kepada pengurus Simantri Sami Bagia dan Kelompok Ternak Sapi Gangga Candra. (yan)