KARANGASEM – Pelabuhan Padangbai, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem segera menerapkan pembelian tiket secara online. Langkah itu dilakukan dalam upaya mempermudah pelayanan kepada masyarakat.
Agusman, Manager ASDP Padangbai mengatakan, pembelian tiket secara online itu mulai diterapkan 25 Agustus mendatang. Rencana penjualan tiket berbasis online tersebut sudah disosialisasikan kepada penumpang sejak beberapa hari lalu.
Selain diumumkan melalui pengeras suara, sosialisasi juga dilakukan lalu dengan memberikan selebaran pembelian tiket secara online melalui aplikasi Ferizky.
Menurut Agusman, pembelian tiket secara online akan semakin mempermudah masyarakat (penumpang), karena waktunya sangat efisien dan tidak perlu lagi antre lama-lama di loket tiket.
“Penumpang yang akan menyeberang tetap datang lebih awal ke loket tiket untuk boarding tiket, tapi tidak sampai antre,” ungkapnya Rabu (23/8/2023).
Penjualan tiket berbasis online, kata Agusman tidak saja memudahkan penumpang. Petugas juga dimudahkan dalam mendata diri penumpang karena pendataan penumpang jauh lebih akurat.
“Melalui aplikasi Ferizky, penumpang bisa membeli tiket dari rumah masing-masing sehingga sangat efisien. Selain itu, mereka juga bisa memilih kapal yang diinginkan dan juga waktu keberangkatannya. Intinya pembelian tiket secara online akan terbebas dari calo,” tandas Agusman. (wat,dha)